Hikmatul Iman Tidak Menggunakan Jin

Hikmatul Iman Tidak Menggunakan Jin

Salah satu fitnah yang berkembang di masyarakat adalah beredarnya informasi yang menyatakan bahwa Lembaga Seni Bela Diri Hikmatul Iman menggunakan jin sebagai sarana untuk memperoleh kesaktian. Yang lebih disayangkan lagi, informasi ini justru beredar dan disebarkan oleh para praktisi ruqyah. Ternyata masih sangat banyak sekali praktisi ruqyah yang tidak memahami konsep tenaga dalam dan tenaga metafisik secara ilmiah, tetapi malah menyebarkan informasi-informasi yang keliru pada masyarakat, tanpa tabayyun terlebih dahulu dengan pihak-pihak terkait.

Itu sebabnya beberapa orang murid Hikmatul Iman sengaja datang ke tempat praktek Ruqyah, sekedar untuk membuktikan bahwa keilmuwan mereka bukanlah berasal dari Jin.

Ini adalah suatu contoh bahwa Lembaga Seni Bela Diri Hikmatul Iman tidak pernah menggunakan Jin, terbukti semua anggota yang di ruqyah tidak ada yang terpengaruh, bahkan tidak merasakan apa-apa. Yang grapak-grapak itu bukan anggota HI, entah dari perkumpulan mana.

Video yang Diupload tanggal 23 Jul 2009 ini membuktikan bahwa
(1) Hikmatul Iman tidak menggunakan jin dalam keilmuannya.
(2) Jin tidak bisa diruqyah

 

Dalam QS Al Jin ayat 6, Allah SWT berfirman ” Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan.”

Ayat di atas jelas-jelas menyatakan bahwa bekerja sama dengan bangsa jin hukumnya adalah haram.

Di Hikmatul Iman juga diajarkan bahwa kemampuan manusia jauh lebih baik dan sempurna dari bangsa jin. Jadi, apa gunanya bekerja sama dengan Jin?



Baca Juga  Manuskrip Bahan Bakar Air dari Leluhur Bangsa Indonesia
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
2 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
trackback

[…] Awas jangan belajar di Hikmatul Iman, ilmunya bantuan jin. […]

trackback

[…] yang tinggi terhadap beladiri, telah ada usaha “adu domba” antar perguruan. Cap bahwa Lembaga Seni Bela Diri Hikmatul Iman menggunakan jin juga merupakan salah satu komoditi yang ditawarkan pihak – pihak yang ingin memperkeruh suasana, […]

Copyright © 2025 Belajar... Tumbuh... Berbagi
2
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x