Mengelola Toko Online Juga Butuh Kerjasama Tim

Mengelola Toko Online Juga Butuh Kerjasama Tim

Membuka toko online itu mudah, secara teknis mudah. Jasa pembuatan toko online bertebaran di jagad online. Anda bisa menggunakan lapak Instan seperti V-Kiosk misalnya. Anda juga dapat ikut membuka gerai online di tokopedia maupun bukalapak. Anda bahkan dengan mudah membuka toko online dengan self-hosting wordpress dengan theme smart-toko dari lapak instan misalnya. Jika membuka toko online begitu mudah, apa yang membuat tidak setiap pemilik toko online sukses?

Salah satu hal yang sulit adalah bagaimana cara mendatangkan traffic ke toko online kita. Sama seperti di dunia nyata, toko yang berada di tempat strategis pasti akan lebih ramai pengunjung dibanding dengan buka warung di tempat yang nggak jelas bukan?

Salah satu sumber trafik yang dianggap cepat terasa hasilnya adalah gaul di sosial media. Jika anda punya banyak teman di facebook, semakin mudah anda mempromosikan toko online anda. Semakin banyak kontak BBM , WhatsApp, Line anda, semakin mudah toko anda dikenal dan dikunjungi orang. Semakin banyak follower anda di twitter, Instagram, dan penggemar anda di Fanspage Facebook, semakin mudah anda mendapatkan trafik.

Strategi jangka panjang yang bisa membuat toko online anda terus berkembang adalah SEO. Pengoptimalan SEO memang butuh waktu dan kesabaran. Anda pasti senang jika semua hal-hal yang ingin anda informasikan dari web anda berada di halaman 1 Google, apalagi masuk rangking 5 besar, komo deui mun ranking kahiji 🙂

Dalam mengelola toko online, akan lebih mudah jika dikerjakan secara tim. Ada yang bertugas bagian posting, SEO, dan pengoptimalan Social Media. Ada yang bertugas mencari barang ke supplier. Ada yang bertugas melayani konsumen melalui media BBM, WhatsApp, hingga SMS dan telepon.

Baca Juga  Harga Kamu Mahal, Gan
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Copyright © 2025 Belajar... Tumbuh... Berbagi
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x